Patroli Dialogis Polsek Sagaranten Polres Sukabumi

    Patroli Dialogis Polsek Sagaranten Polres Sukabumi
    Patroli Dialogis Polsek Sagaranten Polres Sukabumi

    Bhabinkamtibmas Desa Sagaranten, Bripka Adlie Hariqi, melakukan kegiatan Door To Door System (DDS) di Kampung Cigadog, Desa Sagaranten, Kecamatan Sagaranten, Kabupaten Sukabumi.

    Dalam kegiatan yang dimulai pukul 13.00 WIB ini, Bripka Adlie Hariqi menyambangi warga dengan antusiasme tinggi. Warga masyarakat sangat menyambut baik kedatangan beliau, sambil menerima serangkaian himbauan yang disampaikan secara langsung.

    Bripka Adlie Hariqi tidak hanya memberikan himbauan tentang menjaga keamanan lingkungan, namun juga mengajak warga untuk bersama-sama aktif dalam upaya menjaga situasi kamtibmas yang kondusif. "Kami siap menjadi konsultan solutif bagi warga dan pemerintah desa untuk menciptakan lingkungan yang aman, " ungkapnya.

    Selain itu, beliau juga memberikan perhatian khusus kepada para orang tua untuk memastikan anak-anak mereka berada di rumah sebelum pukul 22.00 WIB, guna mencegah terjadinya kejahatan jalanan.

    Tidak hanya itu, Bripka Adlie Hariqi juga memberikan edukasi kepada warga yang memiliki balita dan ibu hamil tentang pentingnya pemenuhan gizi untuk pertumbuhan anak dan kesehatan ibu hamil.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Sagaranten Polres Sukabumi Gelar...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Pangkalan Polsek Cikidang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Kapolsek Surade Polres Sukabumi Hadiri Sosialisasi Narkoba dan Tawuran di Kecamatan Surade
    Bhabinkamtibmas Desa Karangjaya Polsek Gegerbitung Polres Sukabumi Laksanakan Anjangsana dan DDS untuk Jaga Kamtibmas
    Patroli Dialogis Polsek Bojonggenteng Polres Sukabumi
    Bhabinkamtibmas Polsek Cicurug Polres Sukabumi Laksanakan DDS di Desa Bangbayang

    Ikuti Kami